About Finding A [Perfect] Bag

Beberapa waktu belakangan ketika ada keperluan untuk pergi ke mall, saya akan menyempatkan diri masuk ke outlet yang menjual tas perempuan. Saya bukan tipe orang yang suka mengoleksi barang perempuan, misalnya punya beberapa tas atau berlemari sepatu. Satu tas untuk satu keperluan cukup buat saya; satu tas ransel, satu tas selempang, dan satu buat kondangan. Antara irit, pelit, ga modis emang beda tipis Jendral! 😀

im_not_spoilt_i_just_get_what_i_want_bag-r5abcdb2a52604ec6b1f113bb9f5ebf6d_v9wtl_8byvr_512

Sejak tas saya rusak disilet oleh maling di KRL Jabodetabek satu minggu sebelum lebaran bulan Agustus kemarin, saya belum menemukan penggantinya. Kadang saya berfikir kalau ini adalah salah satu sifat buruk yang saya punya. Hampir setiap saya punya keinginan akan sesuatu, saya bisa menggambarkan di kepala saya seperti apa hal yang saya mau itu. Misal dalam kasus tas ini, di kepala saya sudah ada gambaran tentang model, panjang tali selempang, warna, kelenturan bahan, dll dll. Sebenarnya saya seleranya yang sederhana dan ga neko-neko, but we’re living in a complicated world right? Jadi mencari barang yang simple belakangan malah susah.

Sudah keliling di tiga mall tapi belum ada yang sesuai, keterlaluan mungkin ya. Salah satu perubahan yang saya rasakan dan membuat saya bertanya “Am I growing old?” because I can’t find that spending much time in a mall as a joy anymore, jadi ketika sudah masuk ke beberapa outlet dan belum menemukan yang saya mau maka saya akan bergegas pulang.

Saya juga [terlihat] semakin bijak dalam berbelanja, misalnya kalau emang barang yang mau saya beli kira-kira dua bulan ke depan akan nganggur di lemari maka saya akan kendalikan keinginan untuk membawanya pulang. Doakan semoga saya segera menemukan tas yang saya mau. Kebayangkan kalo untuk sebuah tas aja saya sebegitunya, apalagi dengan hal-hal prinsipil tentang hidup 😀

Iklan

Habis maen komen dong :D

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s